Novel Saga Perjuangan Seorang Penulis Meraih Mimpi (Berdasarkan kisah nyata penulisnya). Novel Antusiasme saat ini tersedia di semua cabang Toko Buku Gunung Agung.

Bisa juga dipesan-kirim. Silahkan kontak SMS ke penerbit YKBK di nomor 089653506988 atau kirim
email ke info@penerbitbinakasih.com, telepon 62 21 4209586, faksimili 62 21 4250357,
dan alamat surat ke Jl. Letjen Suprapto 28, Jakarta 10510

Komentar Para Pembaca

KOMENTAR PARA PEMBACA

This book will save, help, and support Indonesian women. (Atri Sriwardhani, Surabaya, Jawa Timur, 19 Pebruari 2012).

Menarik sekali. Aku termotivasi banget dan lebih semangat sekarang menyelesaikan novelku walaupun sampai sekarang belum ada novel yang bisa masuk penerbit, tapi dengan "Antusiasme" Mbak Fida, aku harus mencoba mengirimkan novelku ke penerbit. Thanks a lot. (Artrias Setiawan, Solo, Jawa Tengah, 26 Maret 2012)

Novelnya sangat menginspirasi, semoga saya bisa mengikuti dan meraih juga segala impian saya. (Fanny Sie, Makassar, Sulawesi Selatan, 14 April 2012)

Tidak semua buku bisa membawa imajinasi pembaca sesuai maksud penulis. Buku Fida membawa imajinasi saya masuk. Jadi feel-nya Fida saat menulis itu bisa dirasakan juga. Pantaslah judulnya Anstusiasme. Karena Antusiasme yang betul akan menular, baik mendengar langsung atau membacanya. Great. (Ivo Christiana, Medan, Sumatera Utara, 22 April 2012)

Bersyukur dan terharu, saya harus bisa mewujudkan mimpi. Terima kasih Mbak atas pencerahanya. Setelah membaca tentang Mbak, saya langsung semangat dan menggebu. (Sriyatun Untoro, Jakarta, Jawa Barat, 23 April 2012)

Buku Novel Antusiasme karya mbak Fida Abbott ini memang sungguh luar biasa isinya. Buku ini memang sangat menginspirasi dan luar biasa. Saya pun mengambil hikmah secara pribadi. (Tri Wahyuni Rahmat, Samarinda, Kalimantan timur, 11 Mei 2012)

Novel Antusiasme telah membuka mataku, membangunkan kembali impianku, sebuah impian untuk menulis novel. Impian yang mengalami mati suri. Impian yang terlihat impossible. Namun, kita tak akan mengetahui kedalaman kolam sampai kita mau masuk ke dalam kolam tersebut. (Indri Noor Hidayati, Jember, Jawa Timur, 16 Juni 2012)

Buku kesayanganku: Antusiasme, memberiku motivasi dan semangat kembali untuk berkarya dalam talenta yang Tuhan berikan di bidang penulisan, juga memberi inspirasi kepadaku karena menulis trik-trik penulisan. (Sally Pasaribu, Jakarta, Jawa Barat, 2 Juli 2012)

Aku sangat suka novel Antusiasme, sangat menginspirasiku untuk selalu memakai waktu luangku untuk hal-hal yang berguna dan juga disiplin waktu yang Mbak Fida terapkan membuatku semakin bersemangat untuk belajar mendisiplinkan diri terhadap waktu. (Agustina Ayu Puspitasari, Malang, Jawa Timur, 5 Juli 2012)

Rimbunnya pepohonan dan semilir angin di sekitar gedung Sate, Bandung, saat menunggu berbuka puasa, membangun semangat cita-cita membuat novel, gara-gara terinspirasi Antusiasme. (Johanes Krisnomo, Semarang, 5 Agustus 2012)

Sabtu, 16 Februari 2013

PERAYAAN SETAHUN NOVEL "ANTUSIASME" (2): Wawancara Bersama Penulis dan Pengelola Nerbitkanbuku.com

"GREAT AUTHORS SUPPORT EACH OTHER" (Fida Abbott, February 2013), itulah tema memperingati setahun novel Antusiasme yang diusung oleh penulisnya sendiri.

Sehubungan dengan tema tersebut, setelah pengumuman pemenang Duta Antusiasme, acara selanjutnya yang telah ditunggu-tunggu adalah wawancara bersama para penulis buku (solo, co-author, dan antologi) yang telah membaca Antusiasme atau Enthusiasm.  Bagi siapa saja yang masuk dalam kategori tersebut dan berminat untuk berpartisipasi dalam ajang ini, silahkan menghubungi penulisnya melalui facebook, email atau "Contact me" di bagian bawah blog ini atau "Contact Form" di sebelah kanan bawah www.abbottsbooks.com.  Kirimkan foto terbaru, foto sampul buku yang akan dipromosikan beserta profil singkat.  Penawaran ini terbuka selama bulan Pebruari 2013.  Bila ada yang mengirimkan lebih dari bulan tersebut akan ditayangkan di kemudian hari pada ajang-ajang menarik lainnya yang berhubungan dengan Antusiasme, namun waktunya belum ditentukan.

Wawancara pertama yang akan ditampilkan di sini adalah dengan seorang penulis sekaligus pengelola penerbitan buku secara online: NerbitkanBuku.com, Rahmah, S.Si, M.Si.

Apakah NerbitkanBuku.com ini?  NerbitkanBuku.com adalah sebuah pelayanan bagi mereka yang ingin menerbitkan buku secara indie ataupun cetak nasional yang bukunya bisa masuk Gramedia, Togamas, Gunung Agung, dan toko-toko buku lainnya. Lalu siapakah Rahmah, S.Si, M.Si ini?  Jawabannya, mari kita simak wawancara berikut ini yang akan ditutup dengan penampilan profil singkatnya.

WAWANCARA ESKLUSIF


A: Sebagai salah satu penulis pada dua buku Antologi berjudul Bidadari Berkostum Badut dan Mayaseries, cerita manakah yang Anda tulis dan ide apakah yang mendorong Anda menulis cerita tersebut?
R: Di dalam kedua buku tersebut ada tulisan saya. Di Mayaseries saya menuliskan tentang kisah Mayana dalam menentukan pilihan hatinya terhadap sosok pria maya meskipun dalam dunia nyata terdapat pria yang siap menikahi dan disetujui oleh keluarganya.  Sedangkan Bidadari Berkostum Badut sendiri merupakan kumpulan cerpen tentang ibu. Di buku tersebut saya berkontirbusi menuliskan kisah seorang anak yang sama sekali mendapatkan perlakuan tak wajar dari seorang ibu-hampa kasih sayang (terinspirasi dari kisah nyata).   

A: Apa yang menjadi daya tarik dari kedua buku antologi tersebut sehingga Anda paling menyukainya di antara semua buku antologi yang pernah Anda tulis dan diterbitkan bersama para penulis lainnya?
R: Daya tariknya karena Mayaseries bercerita tentang kegundahan rasa dan Bidadari Berkostum Badut bercerita tentang kerinduan anak akan kasih sayang ibu.  

A: Apa rencana Anda selanjutnya dalam dunia tulis-menulis?
R: Rencana saya dalam jangka pendek adalah menghasilkan buku solo pertama sebab sering mendapat masukan dari teman-teman penulis kalau sudah waktunya menulis buku solo dibanding antologi. Kalau rencana jangka panjang, saya tetap akan menulis, baik online maupun offline. Sebab saya memang senang menulis.

A: Dalam dunia penerbitan yang penuh dengan persaingan ini, menurut Anda hal apa yang terbaik dilakukan sebagai pengelola sebuah penerbitan buku dan sekaligus sebagai penulis untuk dapat eksis dan bertahan dalam kompetisi ratusan penerbit dan penulis lainnya?
R: Strategi pemasaran kami ditujukan lebih pada mengasah keterampilan internet marketing. Melalui hal itu kami berharap nerbitkanbuku.com lebih dikenal banyak di dunia maya terlebih dahulu. Selain itu menjalin kerjasama dengan berbagai pihak yang berkaitan dengan penerbitan. Kalau menulis, tetap menjaga kualitas dengan tidak menutup diri mengikuti berbagai event kepenulisan dan mencari ladang untuk menimba ilmu sebanyak-banyaknya, baik offline maupun online. Menanamkan dalam diri bahwa tiada hari tanpa menulis.
http://nerbitkanbuku.com

A: Trik-trik apa yang digunakan sebagai branding untuk personal dan usaha sehingga nama Anda dikenal baik sebagai salah satu penulis dan usaha penerbitan yang Anda kelola dikenal baik oleh umum dan banyak peminat menggunakan jasa usaha tersebut?
R: Triknya lebih kepada terus konsisten terhadap sistem “link building” baik offline maupun online. Link building ini sendiri dapat mencakup menaikkan branding personal maupun usaha. Sekaligus memberikan bukti berupa kepuasan terhadap pelanggan. Jadi, secara otomatis akan terus memakai jasa penerbitan kami selain harga yang relatif murah.  

A: Apa yang menjadi daya tarik dan motivasi Anda sehingga berkeinginan membeli buku Antusiasme dan membacanya?
R: Daya tarik saya sendiri lebih kepada untuk menjadikan motivasi dan semangat saya menulis. Apalagi penulis bermukim di luar Indonesia, tentu perjuangan untuk mengangkat personal branding juga perlu usaha ekstra. Saya juga ingin mencari tambahan semangat dari orang-orang yang telah berhasil menjadi sosok inspiratif.  

A: Dari sumber manakah Anda mendapatkan buku tersebut dan bagaimanakah cara untuk mendapatkannya?
R: Dari Yayasan Bina Kasih dengan cara melakukan SMS untuk order dan akhirnya dikirimkan ke alamat, free ongkir juga tidak memberatkan.  

A: Sebagai salah satu pembaca novel Antusiasme, hal apakah yang dapat Anda petik sebagai pembelajaran dari cerita tersebut?
R: Hal yang saya petik banyak sekali:
* Apa pun pekerjaan seorang istri di luar rumah, tetap harus menjaga posisi dan keseimbangannya di rumah bersama keluarga;
* Selalu menjaga tanggung jawab atas pekerjaan di luar rumah, apalagi menjadi penulis; 
* Membuat saya semakin yakin bahwa menjadi seorang ibu rumah tangga justru bukan menjadi penghalang untuk terus berkarya, apalagi jika ditunjang dengan persetujuan suami; 
* Intinya, apa pun bisa dicapai jika benar-benar diusahakan, disiplin dan konsisten dengan apa yang kita jalani untuk mencapai kesuksesan.  

A: Dari hasil menikmati Antusiasme, cerita apa yang menurut Anda paling menarik dan paling Anda sukai? Apakah alasannya dan dapat ditemukan di bab ke berapa?
R: Menurut saya yang paling menarik ada pada Bab “Perjuangan”. Ada semangat yang memotivasi dan menginspirasi saya bahwa menulis itu bukan hanya sekedar “mood” saja tetapi memang harus diusahakan dengan konsisten. Salut dengan ketekunan penulis.  

A: Kira-kira kepada siapa Anda merekomendasikan novel Antusiasme kepada para pembaca dan apakah alasannya?
R: Saya merekomendasikan ini kepada ibu-ibu rumah tangga yang menghabiskan waktu sebagai istri yang mungkin hanya mengurus rumah, anak dan suami. Tak ada salahnya menghasilkan sesuatu yang lebih dengan menulis. 

A: Kembali mengenai dua buku antologi Anda berjudul Bidadari Berkostum Badut dan Mayaseries, kepada siapa Anda merekomendasikannya dan di mana saja mendapatkannya?
R: Untuk Mayaseries dan  Bidadari Berkostum Badut saya rekomendasikan kepada siapa saja yang berstatus “gundah” akan rasa dan tidak mendapatkan kasih sayang dari seorang ibu. Buku ini bisa diperoleh dengan menghubungi saya di chemist18rahmah@gmail.com atau 081241652717.  

Profil: Amma O’Chem penulis bernama asli Rahmah, S.Si, M.Si ini lahir di Maros (SulSel), 18 November 1984. Kegemarannya dalam menulis sudah dimulai sejak duduk di bangku SD. Penulis lulusan strata II untuk ilmu pengetahuan Kimia ini sudah memiliki beberapa karya yang dibukukan dalam antologi: Bidadari Berkostum Badut (Leutikaprio), Mayaseries (Hasfa Publisher), Puisi adalah Hidupku (Leutikaprio), Bait-Bait Hati (Leutikaprio), Dear Mama (Kumpulan Tulisan untuk Mama), Bilakah Tuhan Jatuh Cinta (Hasfa Publisher) dan masih banyak lagi yang lainnya. “Suka Nulis” adalah sebutan yang disematkan dalam kesehariannya yang membuatnya ikut aktif mencari ilmu dalam komunitas-komunitas kepenulisan. Saat ini penulis dipercaya mengelola penerbitan buku http://nerbitkanbuku.com. Jika ingin berkomunikasi lebih lanjut, silahkan menghubungi chemist18rahmah@gmail.com atau blog personal penulis http://chemistrahmah.com.(*)

Acara ini disponsori oleh
dan



Tidak ada komentar:

Posting Komentar